oleh

Bulog dan PemdaLombok Timur Distribusi Ratusan Ribu Kilogram Beras di Dua Kecamatan

LOMBOK TIMUR, Corongrakyat.co.id – Badan Urusan Logistik (Bulog) Lombok Timur melaunching bantuan pangan tahap II dalam rangka upaya penanganan stunting dan kemiskinan ekstrim yang ditujukan pada ratusan ribu keluarga penerima manfaat (KPM).

Kepala Bulog Sub Drive Lombok Timur, M Syaukani mengatakan pemerintah melalui Badan Pangan Nasional (Bapanas) memperpanjang penyaluran bantuan pangan beras hingga November 2023.

Dikatakan dia, besaran bantuan pangan beras tersebut sebanyak 10 kg/KPM selama 3 bulan, sehingga setiap KPM akan menerima 30 kg beras yang bersumber dari Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang dikelola Perum Bulog.

“Untuk Provinsi NTB Tahun 2023 didistribusikan sebanyak 6.027.010 kg/bulan atau 18.081.030 kg/3 bulan. Di Lombok Timur terdaoat 145.078 KPM. Dalam sebulan akan didistribusikan n1.450.780 kg atau 4.352.340 kg selama 3 bulan,” katanya. Senin (11/09/2023).

Lanjut Syaukani, untuk hari ini (11/09) didistribusikan sebanyak 226.060 kg ke dua kecamatan yaitu Kecamatan Sikur 114.700 kg dan Terara sebanyak 111.360 kg.

Dirinyapun berharap, program itu dapat bermanfaat bagi masyarakat Lombok Timur, sesuai harapan pemerintah. “Pogram kami harap dapat bermanfaat bagi masyarakat sehingga apa yang menjadi harapan pemerintah terwujud terutama dalam penanganan stunting dan lainnya,” tandasnya.

Turut Hadir di acara acara launching itu, Bupati Lombok Timur, Sekretaris Daerah Lombok Timur dan jajaran Kepala OPD terkait dan sejumlah perwakilan KPM dari Kecamatan Sikur dan Terara. (Pin)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BERITA TERKAIT